Kumpulan Informasi Keren dan Unik dari Berbagai Penjuru Dunia

Inilah Makanan Berefek Senang


Makanan yang kita makan tidak hanya membuat kita merasa kenyang, melainkan juga memberikan efek senang. Benarkah?

Sebuah penelitian di Universitas Ohio mengungkap beberapa makanan yang bisa memengaruhi suasana hati kita. Seperti halnya alkohol dan narkoba yang memengaruhi kejiwaan, makanan juga bisa membuat kita merasa bersemangat ataupun tenang.

Peneliti Gary Wenk, dari Ohio State University and Medical Center sekaligus penulis buku bertajuk, Your Brain on Food mengutarakan setiap makanan menstimulasi area berbeda pada otak, melepaskan berbagai zat kimia seperti dopamine dan serotonin. Di sisi lain, kekurangan asam amino bisa menyebabkan depresi.

Berikut beberapa makanan beserta cara kerja yang ujungnya akan memengaruhi suasana hati kita:

Cokelat

Melepaskan suatu senyawa kimia yang menimbulkan perasaan gembira disertai sedikit zat mariyuana sehingga tak mengherankan apabila banyak orang suka sekali melahap camilan yang satu ini dalam berbagai variannya.

Kentang

Makanan ini membuat kita merasa tenang karena melepas glukosa ke dalam darah seperti halnya efek ASI pada bayi.

Kacang, telur, dan susu

Makanan ini memproduksi asam amino tryptophan yang menghasilkan hormon rasa senang serotonin. Kekurangan kadar tryptophan, kita akan cenderung merasa mudah marah dan depresi.

Saffron, kayu manis, dan adas

Bumbu-bumbuan ini mengandung zat kimia serupa dengan mescaline. Dalam jumlah banyak, mengonsumsi bumbu ini bahkan bisa menimbulkan perasaan euforia.

Gula

Gula vital bagi otak dan membatu kita berkonsentrasi serta mempelajari banyak hal baru. Kekurangan gula akan membuat kita selalu lapar.

Sumber: kotakhitamdunia.blogspot.com



@



0 komentar:

Posting Komentar - Kembali ke Konten

Inilah Makanan Berefek Senang